Berikut ini kami sampaikan surat Kementerian Agama Republik Indonesia mengenai pengumuman dengan nomor : P-65883/SJ/B.II.2/KP.00.1/12/2017 tentang Pengumuman Kelulusan Akhir Seleksi CPNS Kementarian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2017. Dianatara kutipan surat pengumuman tersebut adalah sebagai berikut :
- Sesuai dengan surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor : B/729/S.SM.01.00/2017 tanggal 8 Desember 2017 perihal penyampaian Hasil Integrasi Seleksi Kompetensi Dasar dan Seleksi Kompetensi Bidang Pengadaan CPNS Tahun 2017, dengan ini diumumkan Daftar Nama Pelamar yang dinyatakan LULUS sebagai CPNS Kementerian Agama Republik Indonesia sebagaimana terlampir pada lampiran 1 pengumuman ini;
- Peserta yang dinyatakan lulus seleksi akhir adalah peserta yang memenuhi peringkat sesuai formasi yang telah ditetapkan berdasarkan hasil integrasi Seleksi Kompetensi Dasar dan Seleksi Kompetensi Bidang yang dilakukan oleh Panitia Seleksi Nasional (PANSELNAS);
- Para pelamar sebagaimana angka 1 diwajibkan melakukan daftar ulang dan Pemberkasan Usul Penetapan NIP ke Panitia Pengadaan CPNS masing-masing Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN) dengan ketentuan sebagai berikut:
- Membawa dokumen administrasi sebagaimana disyaratkan dalam Lampiran 2 (daftar Kelengkapan Syarat Administrasi untuk Pemberkasan Uusl Penetapan NIP)
- Hadir secara langsung (tidak boleh diwakilkan) dan menyerahkan dokumen administrasi tersebut pada jadwal dan lokasi yang telah ditentukan sebagaimana terlampir pada lampiran 3.
- Biaya transportasi dan akomodasi peserta selama mengikuti kegiatan Pemberkasan Usul Penetapan NIP menjadi tanggung jawab masing-masing peserta.
- Pengumuman Akhir Kelulusan CPNS Tahun 2017
- Hasil Seleksi
- Daftar Kelengkapan Berkas
- Jadual Dan Lokasi Pemberkasan