Iklan

Logo

Inilah Tips Bagi Pelamar CPNS yang Kesulitan Mendaftar Seleksi

Guru Madrasah
Kamis, Oktober 31, 2019 Last Updated 2019-10-31T00:34:30Z Views
Inilah Tips Bagi Pelamar CPNS yang Kesulitan Mendaftar Seleksi
Kepala Biro Hubungan Masyarakat Badan Kepegawaian Negara atau BKN Mohammad Ridwan memberikan sejumlah tips bagi para pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang kesulitan mendaftar seleksi. Pendaftaran seleksi CPNS 2019 mulai dibuka pada 11 November 2019.

Ridwan menjelaskan, para pelamar CPNS itu dapat mempelajari informasi yang tertuang pada kanal Frequently Asked Question (FAQ) di portal yang menyediakan jawaban atas persoalan yang umumnya menjadi kendala. "Apabila FAQ tidak dapat memberikan jawaban atas persoalan pendaftaran, BKN menyediakan kanal help desk daring dalam portal yang dapat dijadikan sebagai media pengaduan," katanya melalui keterangan resmi, Selasa, 29 Oktober 2019.

Pada kanal itu, kata Ridwan, akan berisi sejumlah tahapan pengaduan yang dapat dilakukan pelamar untuk kemudian disampaikan solusinya melalui help desk daring. "Sebagai alternatif terakhir, mulai tanggal 11 November 2019 BKN membuka layanan help desk luring atau offline di Kantor Pusat BKN," ucapnya.

Kantor Pusat BKN yang dimaksud adalah yang berlokasi di Jalan Mayjend Sutoyo No. 12 Jakarta Timur dan Kantor Regional BKN. "Yang akan memberikan solusi jika kendala pelamar tidak terselesaikan melalui penjelasan FAQ dan helpdesk daring," kata Ridwan.

Adapun bagi pelamar yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) seleksi administrasi, akan diberikan waktu sanggah maksimal tiga hari pascapengumuman dan instansi diberikan waktu maksimal tujuh hari untuk menjawab sanggahan tersebut.

Namun Ridwan juga mengingatkan untuk menghindari terjadinya ketidakpuasan dalam putusan hasil seleksi administrasi seleksi CPNS yang diterbitkan instansi, pelamar diimbau untuk mempersiapkan dokumen-dokumen dengan baik. "Dan hanya mengunggah dokumen yang sesuai dengan persyaratan."

Demikian informasi tentang Tips Bagi Pelamar CPNS yang Kesulitan Mendaftar Seleksi Semoga bermanfaat ..
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Artikel Terkini

Close Adsx