Ikuti Sayembara Video Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19
Sayembara Video Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 |
Dalam rangka menyemarakkan Hari Guru Nasional Tahun 2020 yang jatuh setiap tanggal 25 November setiap tahunnya, Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan menyelenggarakan Sayembara Video Pendek Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 untuk Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) lintas mata pelajaran.
Video pendek materi pembelajaran ini merupakan sejenis video tips dan trik setiap materi atau sub materi pada mata pelajaran dengan durasi maksimal tiga menit yang dapat disampaikan secara tuntas. Video ini harus orisinal belum pernah dipublikasikan secara online baik pada laman maupun di media sosial.
Pada masa Pandemi Covid-19 ini, guru dituntut untuk melakukan beberapa inovasi dalam pembelajaran. Kegiatan ini sangat selaras dengan situasi di masa pandemi, video-video pendek pembelajaran yang dibuat oleh guru diharapkan mampu meningkatkan literasi digital bagi guru itu sendiri.
Yuk ikut dan ramaikan Sayembara Video Pendek Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 Direktorat GTK Pendidikan Dasar dengan cara mengunggah videonya di laman Facebook dan share atau bagikan ke grup Sayembara Video Dit. GTK Pendidikan Dasar dan raih kesempatan memenangkan hadiah laptop untuk 3 video terbaik di setiap jenjang.
Selengkapnya mengenai Sayembara Video Pendek Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 ini bisa dilihat pada flayer dibawah ini.
Adapun untuk panduan Sayembara Video Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 ini bisa anda unduh >>> DISINI
Demikian informasi mengenai Sayembara Video Materi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 yang dapat kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat...
×
BACA DULU!
Mohon maaf jika ada pembatasan akses beberapa file google drive di web ini, dan saat ini kami belum bisa memberikan aksesnya. Terima kasih atas kunjungannya di blog Guru Madrasah.
Mohon maaf jika ada pembatasan akses beberapa file google drive di web ini, dan saat ini kami belum bisa memberikan aksesnya. Terima kasih atas kunjungannya di blog Guru Madrasah.
Tags: Info Lomba
image quote pre code