Ikuti Kompetisi User Champion EMIS 4.0 Teladan Nasional Tahun 2023

Kompetisi User Champion EMIS 4.0 Teladan Nasional Tahun 2023
User Champion EMIS

Guru
madrasah.com - EMIS yang merupakan suatu sistem pendataan pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Agama, saat ini tengah melakukan revitalisasi dan pengembangan untuk menghadirkan sistem yang lebih baik dan lebih handal dengan didukung oleh teknologi yang lebih mutakhir serta beberapa terobosan baru.

Pada 25 Februari 2021, EMIS yang baru merilis fungsi terkait Data Lembaga Madrasah dengan tujuan untuk melakukan tinjauan dan revisi data lembaga. EMIS telah menghadirkan branding yang baru, serta akan terintegrasi dengan aplikasi-aplikasi lain, diantaranya e-RKAM, Simpatika, BOS, AKSI, dan Siaga.

Kompetisi User Champion EMIS 4.0 Teladan Nasional Tahun 2023

Dalam rangka implementasi Manajemen Perubahan EMIS 4.0, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama R.I melalui Proyek Realizing Education Promise’s - Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) akan menyelenggarakan Kompetisi dan Pemilihan User Champion EMIS 4.0 Teladan Nasional Tahun 2023.

Ketentuan Pemilihan User Champion EMIS 4.0 Teladan 2023.

  1. Terbuka bagi seluruh User Champion EMIS 4.0 di tingkat madrasah (negeri dan swasta) kabupaten/kota, dan provinsi.
  2. Pendaftaran melalui link bit.ly/FormKompetisiEMIS
  3. Pendaftar wajib mem-follow akun istgram @kemenag_ri, @pendiskemenag dan @madrasahreform
  4. Juri akan melakukan seleksi awal para finalis User Champion EMIS 4.0 berdasarkan kualitas isian dalam formulir pendaftaran, untuk memilih 30 (tiga puluh) finalis dari seluruh Indonesia
  5. Tiga puluh finalis terpilih diminta melakukan kapanye di media sosial masing-masing untuk mendapatkan dukungan dalam bentuk like dan comment dari jejaring sosialnya.
  6. Tiga puluh finalis akan diundang ke Jakarta untuk mengikuti acara pemberian penghargaan (tranportasi, akomodasi dan konsumsi ditanggung oleh panitia acara) tanggal akan dikonfirmasi kemudian.
  7. Penentuan pemenang akan berdasarkan penilaian juri dengan mempertimbangkan jumlah like dan komentar di media sosial.
  8. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Periode Pendaftaran :

Senin, 6 Februari s/d 19 Februari 2023

Pemenang akan mendapatkan :

  1. Hadiah uang tunai pembinaan senilai jutaan rupah.
  2. Sertifikat pemenang.
  3. Merchandise menarik.
  4. Prioritas mengikuti kegiatan nasional oleh Kementerian Agama.

Demikian infromasi mengenai Kompetisi User Champion EMIS 4.0 Teladan Nasional Tahun 2023. Semoga bermanfaat..
× BACA DULU!
Mohon maaf jika ada pembatasan akses beberapa file google drive di web ini, dan saat ini kami belum bisa memberikan aksesnya. Terima kasih atas kunjungannya di blog Guru Madrasah.
Tags: EMISInfo Lomba
Next Post Previous Post
Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url
Terima kasih telah berkomentar di Blog Guru Madrasah.
  • Untuk menyisipkan Gambar, Kode, atau Kutipan silahkan klik Tab Sisipkan di atas.
  • Emoji yang bisa digunakan pada komentar :), :D, :( <3, :love dan :top
  • Berkomentarlah sesuai topik dengan baik dan sopan
Masukkan URL Gambar atau Potongan Kode, atau Quote, lalu klik tombol yang kamu inginkan untuk di-parse. Klik tombol Salin Kode! lalu paste ke kolom komentar.


image quote pre code